iklan jual beli mobil

Layani Pembeli Rumahan, PT BBM: Biar Semua Orang Punya Rumah yang Kokoh dan Kuat

batu pondasi bangunan
Tambang batu material bangunan PT BBM

Suara Jatim - Seperti halnya tulang pada manusia, struktur pondasi menjadi hal penting pada sebuah bangunan. Ia berfungsi untuk menahan seluruh berat bangunan yang ada di atasnya. Tanpa pondasi yang solid, sebuah bangunan akan amblas ke tanah, dinding-dinding patah, atap menjadi miring, bahkan rumah atau bangunan bisa runtuh.


“Karena hal itu, kualitas material bahan bangunan yang baik tak hanya memiliki implikasi ekonomi saja, tetapi juga akan berpengaruh pada tingkat keamanan dan keselamatan. Untuk itu, kami berkomitmen untuk selalu menjadikan kualitas produksi sebagai perhatian utama, agar setiap bangunan yang menggunakan material kami menjadi bangunan yang kokoh dan kuat,” terang Sandy Hariyanto, Manajer Marketing PT. Berkah Batu Mulai, perusahaan penambang pemecah batu split (batu pecah).

Menurut Sandy, unsur penting yang mempengaruhi kualitas batu split adalah tingkat kekerasan dan struktur rongga pada batu.

“Untuk memenuhi standar itu, kami telah melakukan uji laboratorium terhadap batu split yang dihasilkan PT BBM dengan hasil kualitas batu kami memiliki tingkat kekerasan yang cukup tinggi. Batu andesit yang menjadi sumber tambang kami adalah salah satu yang terbaik di Pulau Jawa,” terangnya.

Meski PT BBM memproduksi batu split dalam skala besar dan biasa mendukung pelaksanaan proyek-protek infrastruktur skala besar, menurut Sandy perusahaannya juga melayani kebutuhan rumahan.

“Kebutuhan skala kecil untuk pembangunan skala rumahan juga bisa mendapatkan kualitas super batu split produksi kami,” tandasnya.

Konsumen yang berminat, lanjut Sandy, bisa mendapatkan batu split super produksi PT. BBM di toko-toko material bangunan yang tersebar di Pasuruan, Probolinggo, Malang, Mojokerto, Gresik, Surabaya, dan Tuban. 

tambang batu pecah
Jajaran pengurus dan pengelola PT BBM (dari kiri ke kanan); Devri Mirza, Dudy Iswono, dan Sandy Hariyanto

“Jika berkenan untuk datang langsung ke tambang kami, pasti akan kami layani. Ini bentuk komitmen kami untuk turut menyokong siapa saja yang menghendaki rumah atau proyek bangunannya menggunakan kualitas material terbaik,” Kata Sandy saat ditemui di kantornya di Dusun Bandut, Desa Ngembal, Kecamatan Tutur, Pasuruan – Jawa Timur.

Belakangan, sejak pandemi Covid-19 berlangsung, pasokan batu split di pasaran agak tersendat karena banyak perusahaan tambang dan pemecah batu yang menghentikan proses produksinya.

“Tapi kami terus produksi agar tetap bisa melayani kebutuhan bahan bangunan. Karena kami yakin, meski pandemi, beberapa proyek yang sudah berjalan tak mungkin dihentikan seketika karena terkait dengan kebutuhan prioritas atas pelaksanaan proyek tersebut. Kapasitas produksi kami mencapai 1000 ton per-hari,” urai Sandy yang bisa dihubungi di 081217037600.//

LihatTutupKomentar