iklan jual beli mobil

Parade Sholawat, Habib Syech Mampir di Booth Shopee Barokah Dukung 'Santri Siap Ekspor'

habib syech
Habib Syech bin Abdul Qodir Assegaf berkunjung di booth Shopee Barokah sebelum memimpin majelis Parade Sholawat di lapangan Makodam Brawijaya Surabaya, Minggu 22 Oktober 2023

Surabaya, Suarajatim.com - Shopee Barokah, platform pendukung gaya hidup Islami milik Shopee, telah meluncurkan program inovatif "Santri Siap Ekspor Bersama Shopee" pada perayaan Hari Santri Nasional 2023. Program ini adalah hasil kerja sama antara Shopee Barokah dan Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU) untuk melatih 1.000 santri agar memiliki daya saing global.


Program ini bertujuan untuk memberikan edukasi, pendampingan, dan membuka akses ke pasar ekspor bagi para santri.

Dukungan dari ulama terkenal seperti Habib Syech bin Abdul Qodir Assegaf turut mendorong santri-santri untuk mengikuti program ini. Para produk yang dihasilkan oleh para santri akan masuk ke dalam Program Ekspor Shopee, memungkinkan pembeli dari berbagai negara di Asia Tenggara, Asia Timur, dan Amerika Latin untuk membelinya.

Ketua Umum PBNU, Yahya Chalil Staquf, mengapresiasi upaya Shopee Barokah dalam memperluas pasar produk hasil karya para santri ke pasar global. "Ini merupakan suatu terobosan besar, di mana produk para santri tidak hanya diminati di Indonesia, tetapi juga oleh masyarakat dunia," ungkap Gus Yahya.

Head of Public Affairs Shopee Indonesia, Radynal Nataprawira, menjelaskan bahwa gerakan "1.000 Santri Siap Ekspor" ini menjadi momentum baru dalam menghadapi tantangan di era sekarang. "Melalui gerakan santri ekspor, kita akan membawa harum nama bangsa melalui hasil karya para santri yang kreatif dan berinovasi," kata Radynal.

Sebelumnya, Shopee Barokah telah meluncurkan pelatihan digital bagi para santri pada awal tahun 2023. Program Santri Siap Ekspor Bersama Shopee adalah langkah berikutnya untuk membantu para santri menembus pasar global. "Kami bersyukur atas dukungan yang diberikan oleh Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU) dan berharap program ini dapat memberikan dampak positif bagi santri dan masyarakat sekitar," tambah Radynal.

Pelatihan ekspor ini akan diadakan di Kampus UMKM Shopee Ekspor yang tersebar di 10 kota di Indonesia, termasuk Solo, Bandung, Jakarta, Medan, Malang, Semarang, Yogyakarta, Samarinda, Makassar, dan Sanur. Selain itu, dalam acara Parade Shalawat Hari Santri Nasional di Surabaya, Shopee Barokah juga membuka booth untuk memberikan edukasi kepada semua santri dan komunitas pesantren yang hadir mengenai program onboarding dan pelatihan ekspor Shopee.

LihatTutupKomentar