iklan jual beli mobil

Grand Opening Saucony Diserbu Sosialita Penuhi TP5

saucony

Suarajatim.com - Saucony, merek lari terkemuka sejak 1898, meresmikan toko flagship pertamanya di Indonesia bekerjasama dengan PT. Surya Bumi Retailindo. Toko ini terletak di Tunjungan Plaza 5 Lantai 3, Surabaya, menandai momen bersejarah bagi Saucony sebagai langkah pertamanya ke pasar Indonesia.

Lie Andhika Pratama, Direktur Utama PT. Surya Bumi Retailindo, menyatakan bahwa pembukaan toko di Surabaya menjadi peristiwa bersejarah bagi Saucony, menunjukkan antusiasme pelari Surabaya dan kebutuhan besar di Indonesia Timur.

"Saucony tidak hanya fokus pada Jakarta, tetapi juga melihat potensi di Surabaya," ujarnya pada Jumat (15/12/2023).


Sebagai pemimpin global, Saucony telah lama dikenal menyajikan produk berkualitas tinggi dalam segmen Road, Trail, dan Originals. Merek ini juga memperkenalkan slogan baru, 'Run For Good', sebagai gaya hidup dan komitmen untuk mencapai tujuan berkelanjutan.

Lie Andhika Pratama menekankan, "Berlari membawa kekuatan besar untuk kebaikan diri dan lingkungan kita."

Dalam rangka mendukung keberlanjutan, Saucony meluncurkan program CSR "Trade-in-Shoes" selama pembukaan toko pertamanya. Program ini diharapkan dapat mengurangi limbah sepatu yang berkontribusi pada polusi lingkungan.

"Trade-in-Shoes merupakan wujud komitmen kami sebagai merek berkelanjutan. Kami mengundang pelanggan untuk membawa sepatu bekas mereka dan berpartisipasi dalam gerakan ini," jelasnya.


Data dari www.circularonline.co.uk menunjukkan bahwa sekitar 23 miliar pasang sepatu diproduksi setiap tahun, dan 22 miliar di antaranya berakhir sebagai limbah di tempat pembuangan sampah.

Untuk mendorong partisipasi, Saucony memberikan voucher senilai Rp 500.000 kepada pelanggan yang membawa sepatu bekas ke toko, sebagai apresiasi yang dapat digunakan untuk pembelian produk Saucony di seluruh toko flagship mereka.

"Bagi kami, 'Run For Good' bukan hanya slogan. Ini adalah gaya hidup yang diterapkan oleh Saucony, menginspirasi pelari untuk memberikan dampak positif pada diri mereka dan dunia," tutupnya.

LihatTutupKomentar